About Me

Foto saya
Nama : Indra Yadi Putra NIM : 0701102010034 EKONOMI MANAJEMEN UNIVERSITAS SYIAH KUALA

Minggu, 11 Oktober 2009

FACEBOOK YANG MENJAMUR


Di era digital seperti saat sekarang ini, setiap orang dapat dengan mudah mengakses segala bentuk informasi dari belahan bumi manapun baik itu melalui TV, telepon genggam, maupun dengan menggunakan internet. Informasi yang cepat dan akurat merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi setiap orang terutama bagi orang-orang yang bergerak di dunia bisnis, karena didalam dunia bisnis "siapa yang menguasai informasi berarti menguasai pasar"

Dari semua alat informasi tersebut, internet merupakan media yang paling tercepat dan efisien dari pada media yang lain. Akses dan fasilitasnya yang kini dapat dengan mudah kita temukan dimana-mana membuat hampir seluruh masyarakat menggunakannya. Ada banyak hal menarik yang dapat kita temukan melalui internet, tapi yang akan kita bicarakan dalam tulisan ini adalah "FACEBOOK". Facebook adalah sebuah situs jejaring sosial yang paling digandrungi oleh semua orang pada saat ini walaupun pada awalnya masyarakat lebih menggunakan "Friendster atau My nice space" namun kehadiran facebook mampu mengalahkan situs lainnya yang sejenis. Situs ini hampir digunakan oleh 90% pengguna internet. situs ini menjadi menarik karena didalamnya kita meng-upload foto-foto atau video yang kita miliki dengan sangat mudah. Dengan situs ini kita dapat menjalin komunikasi dengan orang-orang.

Semakin banyak yang fasilitas yang diberikan oleh facebook maka semakin memudahkan penggunanya untuk melakukan komunikasi kesemua orang, namun hal tersebut juga perlu kita waspadai karena setiap informasi yang kita berikan akan mudah di akses oleh orang lain, bayangkan apa yang akan terjadi jika informasi-informasi yang sangat penting bagi kita bisa di ketahui oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab, tentu kita akan sangat dirugikan. Bukan itu saja, dalm beberapa kasus banyak orang mengajukan tuntutat karena merasa nama baiknya tercemar oleh seseorang atau lembaga sebagai contoh Prita mulya sari yang dituntut oleh sebuah Rumah Sakit ternama di Jakarta, atau seorang wanita yang menuntut pacarnya karena telah menjelek-jelekkan dirinya melalui situs ini. Kasus-kasus diatas patut menjadi sebuah pelajaran bagi kita agar menyaring setiap informasi yang akan kita ambil atau kita berikan kepada seseorang melalui internet karena informasi tersebut dapat diketahui oleh semua orang, sedangkan hukum ditanah air kita ini belum memiliki konsep yang jelas mengenai masalah ini. Namun semua masalah tersebut dapat kita hindari dengan tetap menyaring setiap informasi yang akan kita "up-load" atau kita "download" melalui dunia maya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar